Menindaklanjuti surat kami Nomor: 3795/B3/GT.03.00/2023, Tanggal: 25 Desember 2023, Hal: Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Angkatan 11 (CPP A11), kami sampaikan bahwa Tim Seleksi Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan telah melakukan proses seleksi tahap 2, yaitu penilaian simulasi mengajar dan wawancara.
Sehubungan dengan hal tersebut, dengan hormat kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut:
1. Sebanyak 9.072 orang CPP A-11 telah mengikuti seleksi tahap 2 pada tanggal 8 s.d. 12 Februari 2024, dan sebanyak 7.846 orang dinyatakan lulus.
2. Selanjutnya CPP A-11 yang dinyatakan lulus, berhak untuk mengikuti pembekalan calon pengajar praktik yang akan diselenggarakan pada rentang bulan Februari sampai dengan Mei 2024.
3. Informasi tentang pembekalan calon pengajar praktik pendidikan guru penggerak akan disampaikan kemudian.
4. Tim Seleksi tidak melayani komunikasi dengan CPP dalam bentuk apapun. CPP diharapkan selalu memantau perkembangan informasi yang diumumkan melalui SIM-PKB. Segala kerugian akibat kelalaian tidak memantau perkembangan informasi yang diumumkan menjadi tanggung jawab CPP.
Silahkan
ReplyDelete