Foto : ASN/PPPK Bakti Negeri |
Prediksi Soal Wawancara PPPK Tahun 2023- Berikut ada beberapa contoh soal wawancara yang diprediksi masuk pada tes PPPK tahun 2023. Semoga bermanfaat.
1. Apabila anda di angkat menjadi Pegawai ASN PPPK 2023, apakah anda bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia, berikan alasan Anda!
Jawaban :
Saya bersedia ditempatkan di mana saja karena saya merasa menjadi bagian dari masyarakat seluruh wilayah Negara Kesatuan republik Indonesia (NKRI). Oleh karena itu, saya siap menjalankan tugas secara profesional di mana pun tempatkan, dan siap mengajak keluarga bertugas di luar kampung halaman.
2. Apa motivasi anda menjadi PPPK 2023?
Jawaban :
(2) Bekerja sebagai ibadah dan mengembangkan potensi diri yang dikaruniakan tuhan melalui karya dan kinerja sebagai ASN profesional.
3. Apa pendapat anda tentang profesionalisme Aparat Sipil Negara (ASN)?
Jawaban :
(1) ASN yang profesional adalah ASN yang mumpuni dalam posisi dan jabatannya, yakni memenuhi kompetensi yang dibutuhkan, meliputi; kompetensi manajerial, kompetensi teknis, dan kompetensi sosio kultural. Serta menguasai kompetensi lain yang mendukung dalam kehidupan era 4.0.
(2) ASN yang memiliki integritas dan kejujuran dalam bekerja
(3) Mampu bekerjasama dengan rekan, baik satu profesi maupun lintas profesi
(4) Mampu memberikan kualitas layanan publik sesuai standar operasional.
(5) Berkeinginan untuk mengembangkan diri dan memiliki semangat berprestasi, guna mendukung kinerja lembaga atau instansi tempat bertugas.
(6) Memiliki kecakapan komunikasi dan mampu mampu bermasyarakat.
(7) Siap dalam beradaptasi dan dapat menyesuaikan diri dengan perubahan.
(8) Berani mengambil keputusan secara cepat dan tepat.
4. Apa pendapat anda tentang Pancasila sebagai Dasar Negara dan bagaimana cara menerapkannya di dalam pekerjaan Anda?
Jawaban :
Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia, ditempatkan sebagai sumber dari segala sumber hukum di Indonesia, sekaligus sebagai cita-cita hukum nasional yang menghendaki terciptanya tertib hukum, selaras dengan harapan dan cita-cita masyarakat.
Sebagai sumber dari segala sumber hukum, Pancasila bersifat metayuridis yang mendasari seluruh peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
Adapun dalam implementasinya dalam aktivitas saya bertugas sehari-hari adalah saya akan melaksanakan tanggungjawab sesuai ketentuan yang berlaku dan bersikap mengikuti arahan pimpinan sesuai dengan nilai-nilai pancasila yang dianut masyarakat Indonesia.
5. Apa pendapat Anda tentang lagu Indonesia Raya?
Jawaban :
Lagu Kebangsaan kita adalah Indonesia Raya yang digubah oleh Wage Rudolf Supratman. Penggunaan Lagu Kebangsaan sebagai pernyataan rasa kebangsaan wajib diperdengarkan dan/atau dinyanyikan dalam beberapa kesempatan yang diatur oleh ketentuan protokoler kenegaraan, seperti
(1) Untuk menghormati Presiden dan/atau Wakil Presiden;
(2) Untuk menghormati Bendera Negara pada waktu pengibaran atau penurunan Bendera Negara yang diadakan dalam upacara:
(3) Dalam acara resmi yang diselenggarakan oleh pemerintah; dan acara lainnya yang diatur sesuai ketentuan.
6. Apa motivasi Anda menjadi guru?
Jawaban :
Menjadi guru bagi saya adalah kesempatan untuk mengabdi kepada negara dan mengabdi kepada masyarakat, ikut menjadi bagian dalam mencerdaskan masyarakat indonesia dan generasi muda penerus bangsa demi kemajuan bangsa.
7. Apabila anda di angkat menjadi Pegawai ASN PPPK, apakah anda bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia, berikan alasan Anda!
Jawaban :
Saya bersedia ditempatkan di mana saja karena saya merasa menjadi bagian dari masyarakat seluruh wilayah Negara Kesatuan republik Indonesia (NKRI). Oleh karena itu, saya siap menjalankan tugas secara profesional di mana pun tempatkan, dan siap mengajak keluarga bertugas di luar kampung halaman.
Demikian mengenai prediksi contoh soal tes wawancara PPPK 2023 yang dapat disajikan, semoga bermanfaat. Nantikan soal berikutnya!
No comments:
Write komentarSilahkan isi komentar Anda disini