Thursday, January 16, 2014

HUBUNGAN ANTARA IKLIM KEHIDUPAN SEKOLAH DENGAN MINAT BELAJAR SISWA DALAM BIDANG STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

 



ABSTRAK


HUBUNGAN ANTARA IKLIM KEHIDUPAN SEKOLAH DENGAN MINAT BELAJAR SISWA DALAM BIDANG STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Di MTs Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang).

Sekolah sebagai lembaga formal seyogyanya dapat memperhatikan lingkungan serta iklim kehidupan sekolah. Iklim kehidupan sekolah yang kondusif harus ditunjang pula oleh berbagai fasilitas belajar yang menyenangkan; seperti sarana gedung, masjid/mushola, pengaturan lingkungan, penampilan dan sikap guru, hubungan yang harmonis antara peserta didik dengan guru dan di antara para peserta didik itu sendiri, serta penataan organisasi dan bahan pembelajaran secara tepat. Sehingga akan membangkitkan minat dan semangat dan menumbuhkan aktifitas serta kreativitas peserta didik sehingga dapat memberikan dorongan kepada siswa untuk berkonsentrasi dalam belajar.
Dari latar belakang tersebut maka penelitian ini dapat dirumuskan: 1. Bagaimana iklim kehidupan sekolah di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang? 2. Bagaimana keadaan minat belajar siswa dalam bidang studi pendidikan agama Islam di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang? 3. Bagaimana hubungan antara iklim kehidupan sekolah dengan minat belajar siswa dalam bidang studi pendidikan agama Islam di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang?
Penelitian ini bertujuan pertama;  untuk mengetahui iklim kehidupan sekolah di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang, kedua untuk mengetahui minat belajar siswa pada bidang studi pendidikan agama Islam di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang, dan ketiga untuk mengetahui hubungan antara iklim kehidupan sekolah dengan minat belajar siswa dalam bidang studi pendidikan agama Islam di MTs. Anwarul Abidiyah Kec. Cigeulis Pandeglang.
Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif analisis dan teknik pengumpulan data yakni observasi, wawancara dan angket. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 116 dan sampel yang diambil sebanyak 29 orang. Analisis data menggunakan uji korelasi Product Moment.
Dari hasil penelitian diperoleh hasil bahwa terdapat hubungan antara iklim kehidupan sekolah dengan minat belajar siswa (Y), dengan indek korelasi (rxy) = 0,689 yang termasuk dalam kategori korelasi tinggi/kuat. Kontribusi variabel X terhadap variabel Y dengan menggunakan koefisien determinasi (CD) yaitu sebesar 47,47 %, sedangkan sisanya sebesar 52,53% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak disebutkan dalam penelitian ini.  Hasil penelitian ini diharapkan dapat berguna bagi peningkatkan dan pengelolaan iklim atau lingkungan sekolah yang nyaman dan kondusif sehingga dapat menumbuhkan minat belajar siswa.

 Baca selngkapnya, klik disini

No comments:
Write komentar

Silahkan isi komentar Anda disini

E-learning